Monday, 4 June 2018

Cara Membuat Api Hitam atau Amaterasu

Api telah digunakan dalam perang sejak lama, dimulai dari catatan paling awal yang dimulai ribuan tahun lalu, hingga manusia modern yang berusaha membentuk kekuatan besar dengan bahan peledak tinggi, seperti meriam, rudal, maupun senapan.

Namun, kadang-kadang dijumpai sebuah senjata yang dikembangkan jauh dari waktu dan kemampuan militer seharusnya pada masa itu, yang dipercayai keberadaannya mampu mengubah jalannya sejarah. Dimuat laman Cool Interesting Stuff.com (25/2/2018).

Api Yunani atau Sea Fire disebut salah satu senjata rahasia Kekaisaran Bizantium. Api ini dasarnya merupakan campuran kimia cairan yang dapat dinyalakan dan disemprotkan ke kapal dan tentara musuh. Efeknya sangat merusak karena cairan ini tidak bisa dipadamkan dengan air, yang menyerupai jurus yang sering dikeluarkan salah satu tokoh anime, Uchiha Itachi



Konon bahan ini bisa dibakar di bawah air dan setiap upaya untuk memadamkannya, hanya membuat api membakar lebih ganas. Api tersebut akan melekat pada semua bahan dan membakar daging dari tubuh manusia dalam hitungan detik dengan cara yang sangat mirip dengan senjata fosfor modern. Formulanya dirahasiakan sehingga tidak ada yang tahu cara membuatnya atau para ilmuwan bisa membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang tersedia pada saat ini.


Penemuan senjata ini dikaitkan dengan Insinyur asal Suriah dan arsitek Kallinikos yang hidup sekitar 675 - 673 AD, yang melarikan diri dari Baalbek atau Heliopolis (Lebanon modern). Sumber alternatif dari pengetahuan ini dikaitkan dengan Malaikat yang mengungkapkan pembuatannya kepada Konstantinus secara pribadi dan ada perjanjian bahwa formulanya harus tetap menjadi rahasia selamanya. Satu-satunya orang yang berusaha mengungkapkan rahasia api itu diduga mengalami nasib naas, dan terkena sambaran petir

Bahan pembuatan api ini diyakini mengandung bentuk awal minyak olahan, nafta, belerang, nitre, dan bahan lain yang mungkin termasuk fosfor. Resin juga disebutkan sebagai komponen yang mungkin. Baru-baru ini ada dugaan bahwa debu besi mungkin telah dimasukkan ke dalamnya.